HEADLINE NEWS

Kamis, 05 Mei 2011

Ikan Mirip Anjing Laut Terjaring Nelayan Sumenep

Warga Desa Gapurana, Kecamatan Talango (Pulau Poteran) Kabupaten Sumenep geger dengan penemuan ikan berukuran besar dengan panjang 3 meter, dan diameter 75 cm.
Warga setempat menyebut ikan nyongnyong. Ikan yang masuk jaring nelayan saat mencari ikan di perairan Desa Palasa, Kecamatan Talango tersebut disebut-sebut warga mirip anjing laut.
Ikan yang dipercaya mengandung banyak khasiat dan untuk obat tersebut masuk jaring nelayan sekitar 350 meter dari bibir pantai.
Munaham (45), Desa Gapurana, Kecamatan Talango, mengaku terkejut saat jaring yang ditebar terasa berat.
"Saat jaring saya ditarik, tiba-tiba sangat berat. Ternyata ikan nyongnyong terperangkap," kata Munaham pada wartawan di lokasi, Selasa (3/5/2011).
Dimata nelayan setempat, ikan yang saat ini ditempatkan di bibir pantai Desa Gapurana (Pulau Poteran), Kecamatan Talango itu tergolong aneh, sehingga menjadi tontonan masyarakat luas.
Rencananya, ikan tersebut akan dijual dan dipatok Rp 5 juta. "Sudah ada yang menawar Rp 2,5 juta. Tapi, akan saya jual Rp 5 juta," tandasnya.
Warga Desa Gapurana, Kecamatan Talango (Pulau Poteran) Kabupaten Sumenep mempercayai air susu ikan mirip anjing laut yang terjaring nelayan setempat sebagai obat.
Tak ayal, para pengunjung berebutan memeras susu ikan dengan menggunakan botol kecil. Bahkan, air mata ikan tersebut juga menjadi sasaran warga.
Air susu ikan akan dijadikan obat segala macam penyakit. Caranya dengan dioleskan maupun diminumkan pada penderita. Bahkan, minyak lemak ikan nyongnyong tersebut juga dipercaya sebagai obat tulang.
Warga setempat, Hasyim (33), mengatakan, warga mempercayai air susu ikan nyongnyong sebagai obat. Bahkan, ada yang mempercayai sebagai penglaris jualan.
"Air susu dan air mata ikan itu disimpan bertahun-tahun, saat diperlukan baru diambil," terang Hasyim pada detiksurabaya.com, di lokasi.

0 komentar:

Posting Komentar